Daftar isi
Apa Itu Alat Cek HB Digital?
Alat cek HB digital adalah alat kesehatan yang digunakan untuk mengukur kadar hemoglobin (HB) dalam darah secara praktis dan cepat. Hemoglobin merupakan protein yang berada di sel darah merah yang berfungsi membawa oksigen ke seluruh tubuh. Kadar hemoglobin (HB) yang rendah atau terlalu tinggi dapat menyebabkan adanya masalah kesehatan, seperti anemia atau penyakit lainnya. Dikutip dari repository.unej.ac.id Batas kadar hemoglobin normal bagi laki-laki dewasa adalah 13,5 – 18,0 gr/dL, perempuan adalah 12 – 16 gr/dL dan wanita hamil 11 – 13 gr/dL.
Untuk selalu menjaga kesehatan Anda, maka diperlukannya alat cek yang berperan untuk memantau kadar hemoglobin yang ada di dalam tubuh Anda. Dengan adanya alat cek ini, seseorang akan jauh lebih mudah melakukan pengecekan secara rutin tanpa harus bepergian ke rumah sakit atau klinik, hal ini dapat membantu menghemat waktu dan biaya.
Alat cek HB digital ini juga banyak dipakai oleh tenaga medis maupun ibu hamil serta individu yang sedang memperhatikan kondisi kesehatannya dengan cara rutin melakukan pengecekan HB setiap hari.
Kapan Waktu Pengecekan HB yang Tepat?
Pengecekan hemoglobin bisa dilakukan setiap hari atau bahkan 2 hari sekali untuk memantau perkembangnya yang ada di dalam tubuh, namun perlu diperhatikan juga jika Anda mempunyai ciri-ciri tersebut pastikan segera untuk melakukan tes.
Kekurangan Darah
- Mudah lelah dan lesu
- Kulit berwarna pucat
- Sering mengalami kesemutan
- Jantung berdebar
- Sesak napas
Kelebihan Darah
- Kelebihan darah juga harus diperhatikan, seperti lebihnya hemoglobin dalam darah dapat menyebabkan darah kental dan dapat memicu gangguan suplai oksigen ke otak, pembekuan darah, serangan jantung hingga menyebabkan stroke.
Manfaat Penggunaan dan Berbagai Macam Alat Cek HB Digital
Berbagai manfaat yang diberikan alat kesehatan ini adalah seperti, bentuknya yang ringkas. Hal ini membuat alat ini disukai oleh tenaga medis maupun non medis karena bisa dibawa dan digunakan diberbagai tempat, selain itu keakuratan alat ini juga tinggi dan dapat memberikan hasil dalam waktu singkat sehingga dapat menghemat waktu tanpa harus mengambil hasil di laboratorium.
Berbagai macam alat cek HB digital ini seperti alat dengan layar LCD, selain menggunakan LCD ada juga alat yang menggunakan strip penguji yang mempunyai kelebihan seperti menampilkan hasil kadar hemoglobin dengan jelas dan cepat, ada juga alat yang mempunyai fitur penyimpanan hasil sehingga dapat memantau perkembangan kadar hemoglobin secara rutin, berbentuk kecil dan ringan sehingga cocok untuk dibawa bepergian. Selain itu ada beberapa alat yang bisa digunakan dengan menghubungkannya ke smartphone.
Alkespedia!
Memilih distributor yang tepat juga salah satu faktor yang harus dipertimbangkan sebelum membeli alat kesehatan. Alkespedia menawarkan berbagai macam alat cek HB digital dan berbagai alat medis lainnya secara lengkap dengan harga terjangkau serta sudah terpercaya oleh lebih dari 4000 instansi
Kesimpulan
Alat cek HB digital menjadi solusi praktis dan hemat untuk memantau kadar hemoglobin dalam darah, dengan menawarkan berbagai fitur. Selain itu dilansir dari media.neliti.com anemia banyak diderita oleh wanita hamil dengan prevalensi sebesar 55,9% dan remaja sebesar 30-55%, maka dari itu penggunaan alat ini sangat diperlukan.
Alkespedia menawarkan berbagai macam alat medis serta layanan lainnya yang bisa Anda kunjungi hanya di website resmi alkespedia.co.id atau bisa kunjungi kantor pusat yang berlokasi di Jl. Joglo Raya No.19A, RT.6/RW.2, Joglo, Kec. Kembangan, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta.



